PENGARUH LATIHAN SHUTTLE RUN TERHADAP KELINCAHAN MENGGIRING BOLA

M. Agif Alfajri,Syafaruddin .,Ahmad Ricard Victorian
DOI: https://doi.org/10.24114/so.v5i2.25728
2022-03-06
Abstract:Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh latihan Shuttle Run terhadap hasil kelincahaan menggiring bola pada kegiatan ekstrakulikuler sepak bola SMK Az-Zawiyah Tanjung Batu. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen semu. Rancangan penelitian yang digunakan adalah One Group Pretest-Posttest Design. Pengambilan sampel menggunakan teknik total population sampling dengan jumlah sampel 30 orang. Instrument yang digunakan adalah tes kecepatan dribbling sepak bola. Hasil pengolahan dan analisis data dengan menggunakan uji normalitas data dan uji hipotesis dengan rumus uji t, bahwa latihan Shuttle Run berpengaruh terhadap hasil kelincahan menggiring bola. Hal ini dapat dilihat dari hasil analisis data melalui perhitungan rumus uji t dengan kriteria t hitung lebih besar dari t tabel (30,5 ˃ 1,70) dengan taraf kepercayaan 95% (α = 0,05) dan jumlah sampel (N = 30), Maka hipotesis yang diajukan diterima. Latihan shuttle run memberikan pengaruh terhadap hasil kelincahan menggiring bola. Berdasarkan hasil penelitian, latihan shuttle run memberikan pengaruh yang signifikan terhadap hasil kelincahan menggiring bola pada kegiatan ekstrakulikuler sepak bola SMK Az-Zawiyah Tanjung Batu. Kata kunci: Shuttle Run, Kelincahan, Menggiring Bola
What problem does this paper attempt to address?